Contoh-Contoh Profil Perusahaan
Profil Perusahaan Furniture
PT.Cahaya Furniture adalah suatu perusahaan bergerak di bidang perdagangan mebel dan bidang industri nasional yang berlokasi di kawasan industri Sentul,Bogor. lebih dari 60 pabrik dan penjualan yang tersebar di seluruh wilayah di Indonesia.Berdiri selama lebih dari 20 tahun.
PT.Cahaya Furniture adalah perusahaan pengasil furniture yang bisa memimpin pasar Indonesia dan mempunyai image yang positif dimata konsumen dan mitranya.Jumlah karyawannya ada lebih dari 7000 orang yang tersebar di seluruh Indonesia.
PT.Cahaya Furniture berusaha menjadi perusahaan furniture yang memiliki image positif,menguasai pasar dan kondusif bagi seluruh pihak dan diakhi sebagai aset nasional dan terpercaya serta mempunyai kualitas yang terbaik.
Visi
PT.Cahaya Furniture merupakan perusahaan furniture yang berkarya baik dalam segala aspek untuk memberi kepuasan pada konsumen,karyawan,negara,pemegang saham serta masyarakat.
Misi
PT.Cahaya Furniture berusaha menjadi perusahaan furnicure yang memiliki image positif dan memimpin pasarnya serta kondusif untuk semua pihak dan diakui sebagai aset nasional.
Nilai Perusahaan
– Berkarya Unggul
Menunjukkan kemauan dan semangat yang tinggi untuk menghasilkan karya yang baik dan dapat unggul dalam segala aspek bisnis.
– Memprioritaskan Kepuasan Konsumen
Berusaha untuk memberi pelayanan yang terbaik demi kepuasan para konsumen dan mitranya.
– Mementingkan Sinergi
Bersikap proaktif dalam bekerja sama yang baik dengan konsumen,mitra usaha,karyawan,pemegang saham dan masyarakat.
– Menjunjung Integritas
Menjunjung tinggi tanggung jawab dan kejujuran dalam segala tindakan untuk mencapai tujuan dari perusahaan.
– Berpikir Terbuka
Terbuka dengan perubahan,bersedia menerima ide-ide baru dan bersedia mengembangkan.
– Berorientasi Hasil
Berfokus dengan sasaran dan menghargai pendekatan yang fleksibel.
Profil Perusahaan Jasa Cleaning Service
Jasa Cleaning Service merupakan suatu layanan jasa kebersihan yang dilakukan dengan terus-menerus dan berkesinambungan serta tercipta suasana yang nyaman untuk mendukung aktivitas sehari-hari untuk tujuan jangka pendek.Tujuan jangka panjangnya yaitu untuk mempertahankan seluruh barang yang termasuk ke dalam ruang kerja cleaning service.
CV.Cleaning Service Jaya merupakan perusahaan yang bergerak di bidang Jasa Tenaga Kerja dan Jasa Cleaning Service yang mengutamakan kualitas yang menjadi salah satu tujuan perusahaan yang ikut serta dalam melakukakan pemeliharaan yang didukung karyawan yang berpengalaman dibidangnya.
Kamar mandi menjadi salah satu tenpat penting untuk kesehatan kita,untuk itu kita memerlukan jasa tenaga yang handal supaya kamar mandi bersih dan tampak indah.
Visi
– Perusahaan yang selalu memprioritaskan kualitas dari hasil pekerjaaan
– Mengembangkan karyawan dan selalu menggunakan pedoman Health,Safety and Environment (HSE) dalam setiap pekerjaannya.
Misi
– Perusahaan nasional yang berkualitas dan profesional dalam bidangnya.
Manajemen Produksi
– Melakukan jasa untuk kebutuhan owner atau para konsumen untuk mencapai tujuan bersama.
– Menciptakan metode kerja yang ekonomis dan praktis serta menggunakan teknologi yang tepat untuk pelaksanaan kerja.
– Meningkatkan informasi dan pengetahuan di bidang kebersihan dengan kerjasama operasi.
– Melakukan pekerjaan dengan meningkatkan pengawasan,menggunakan rofes manajemen,mengendalikan pelaksanaan tempat supaya bisa diselesaikan dengan tepat mutu,tepat biaya dan tepat waktu.
– Menetapkan quality control dalam pelaksanaan tempat dan mengendalikan dengan cermat untuk menciptakan laba guna pertumbuhan perusahaan dan kebutuhan operasional.
Profil Perusahaan Kosmetik
PT.Indah Kosmetik perusahaan khusus yang bergerak di bidang kecantikan.Perusahaan ini menjadi penyedia kebutuhan untuk kulit misalnya skincare atau kosmetik.Melalui pembuatan profil perusahaan sebagai media perkenalan diri,untuk menarik konsumen supaya perusahaan semakin banyak bekerjasama dengan khalayak.
Melalui profil perusahaan,sebuah perusahaan akan mendapat konsumen dan mitra yang banyak dan profit perusahaan juga bisa semakin meningkat.Dibawah ini beberapa hasil produksi perusahaan:
Make Up
Produk make up atau kosmetik menjadi produk utama yang diproduksi oleh perusahaan kami.Kebutuhan make up yang makin banyak jenisnya membuat perusahaan kami bersaing untuk mengeluarkan produk kosmetik yang terbaik.Produknya ada bermacam-macam,misalnya blush on,lipstik,eyeliner, mascara dan lain sebagainya.
Skincare
Produk perawatan kulit atau skincare menjadi produk kosmetik utama yang wajib dimiliki bagi setiap kaum hawa.Untuk menjaga kulit supaya tetap cantik,sehat dan terawat,produknya diantaranya ada serum,body lotion,moisturizer dan lain sebagainya yang sangat diperlukan oleh khalayak.
Haircare
Perawatan rambut juga dalam hasil pembuatan perusahaan kosmetik kami.Produknya ada kondisioner,shampo,vitamin rambut dan lain sebagainya yang banyak dicari khalayak untuk rambut yang lebih terawat dan indah.
Profil Perusahaan Komputer
PT.Santosa Komputer adalah perusahaan yang bergerak di bidang penjualan produk komputer,hardware ataupun software.Berdiri pada tanggal 10 Oktober 1996.Semua produk yang dijual oleh perusahaan kami merupakan produk resmi dari distributor dan vendor di Indonesia.
Dengan semakin tingginya dan berkembang kebutuhan khalayak dengan pelayanan kebutuhan perangkat keras komputer atau hardware dan perangkat lunak komputer atau software,perusahaan kami membuka toko untuk memberi pengalaman belanja yang terbaik pada para konsumen.
Visi
Mengembangkan perusahaan pemasaran komputer hardware atau software dengan persaingan yang sehat dengan memperluas jaringan.
Misi
– Mengembangkan pasar di Urban maupun Sub-Urban.
– Memberi pengalaman belanja yang nyaman dengan disupport pelayanan yang terbaik.
Recent Comments