Jasa Pembuatan Website Landing Page Magelang

Anda pernah ga nih pas lagi asik asiknya buka instagram atau facebook tiba tiba ada iklan? ngeselin banget nggak sih? atau jangan jangan Anda suka ngeliat iklan iklan di instagram atau platform lainnya lalu Anda klik iklan itu?

Lalu pas Anda klik tiba tiba Anda pindah ke halaman lain? maksudnya halaman yang berisi iklan tersebut ya. Apakah Anda pernah sampai memesan sebuah barang atau jasa dari iklan yang ditampilkan tersebut?

Di dalam dunia marketing digital tentu itu sudah tidak asing lagi bagi mereka yang seorang pebisnis. Halaman yang Anda datangi saat mengklik link atau tautan dari iklan tersebut bernama Landing Page.

Apa sih itu landing page?

Landing page adalah sebuah halaman khusus yang ditampilkan setelah audiens mengklik tautan iklan yang ada di berbagai platform, seperti media sosial, email, atau juga website yang saat itu sedang Anda akses.

Landing page ini untuk mengarahkan audiens untuk melakukan sebuah tindakan yang diinginkan oleh si pembuat tautan iklan tersebut. Halaman yang digunakan untuk kebutuhan seorang pebisnis untuk melakukan iklan atau kampanye marketing.

Jadi landing page ini berisi sebuah penjelasan tentang produk yang Anda tawarkan, contohnya mengenai kelebihan, manfaat, dan juga testimoni atau elemen lain yang dapat membuat calon pelanggan percaya dengan produk yang Anda tawarkan sehingga membeli produk Anda.

Untuk Apa Website Landing Page itu?

Landing page itu berfungsi untuk mengajak audiens atau pengunjung website untuk segera membeli produk atau layanan yang kita tawarkan atau bisa juga untuk mengajak audiens untuk melakukan sebuah tindakan yang diinginkan oleh si pemilik landing page itu.

Nah maka dari itu bagi seorang pebisnis landing page adalah sesuatu yang menarik untuk digunakan, namun tidak bisa digunakan secara sembarangan ya!. Dengan hal ini landing page itu mempunyai peran yang cukup besar bagi kelancaran dan kesuksesan dalam bisnis marketing.

Apa sih fungsi dari landing page itu sendiri?

Fungsi Landing Page

  1. Landing Page berguna sebagai sarana promosi yang termasuk bebas dari gangguan
  2. Landing page juga berguna untuk mengumpulkan informasi secara spesifik kepada calon pelanggan
  3. Landing page dapat menjadi memudahkan calon pelanggan dengan sebuah penawaran penawaran utama yang ditampilkan.

Kenapa Harus Ada Website Landing Page?

Sebagai seorang pebisnis website landing page itu sangat penting sekali untuk mengembangkan bisnis yang sedang dijalankan agar tetap berjalan dan tidak akan ketinggalan dan kalah saing oleh pebisnis lain. 

Dengan adanya website akan mendapatkan leads dari calon pelanggan. Apa sih itu leads? 

Leads adalah orang orang yang memiliki atau menunjukan ketertarikan dengan produk dan layanan yang ditawarkan, dan juga berniat untuk membeli produk atau layanan tersebut. 

Mereka (calon pelanggan) biasanya memberikan atau meninggalkan informasi berupa nomor telepon yang dapat dihubungi oleh perusahaan sehingga perusahaan tersebut dapat memberitahukan dan mengirimkan informasi mengenai produk yang ditawarkan.

Seorang pebisnis diharapkan tetap mencari, mengumpulkan, atau juga mendapatkan leads setiap hari agar bisnis yang dijalankan tetap terus berjalan lancar. 

Maka dari itu semakin efektif dan bagus dalam mengurus landing page, maka akan semakin tinggi pula leads yang akan didapatkan.

Apakah Landing Page Termasuk Internet Marketing?

Keberadaan landing page dalam dunia digital marketing sudah semakin dikenal oleh banyak kalangan masyarakat luas dengan perkembangan dunia digital serta pemasaran digital berbasis web.

Apa sih itu internet marketing?

Pengertian dari internet marketing itu sendiri yaitu salah satu strategi marketing yang memanfaatkan media internet untuk promosi, meningkatkan penjualan, serta mempengaruhi konsumen untuk membeli produk atau layanan yang Anda tawarkan.

Jadi internet marketing itu segala sesuatu yang dilakukan oleh seorang pebisnis atau produsen yang digunakan untuk melakukan sebuah pemasaran produk atau layanan berupa iklan atau hal lainnya dengan memanfaatkan media internet.  

Landing page yang sering disebut dengan istilah “halaman arahan” memiliki posisi yang penting dalam meningkatkan prospek pemasaran sebagai salah satu cara yang digunakan untuk menarik konsumen lebih banyak.

Banyak orang yang menggunakan landing page digunakan sebagai metode pemasaran yang dapat meningkatkan leads dan potensi konsumen dari bisnis. Dengan ini berarti semakin banyak landing page dari perusahaan, maka semakin banyak juga pasar digital yang mudah diakses dan dikunjungi oleh calon konsumen. 

Jasa Pembuatan Website Landing Page Magelang

Mau bikin website landing page? PT Kombas Digital Internasional solusinya, PT Kombas Digital Internasional menyediakan jasa pembuatan website landing page dengan desain profesional yang dapat meningkatkan bisnis dan penjualan Anda.

Hanya dengan memesan jasa pembuatan website landing page kepada PT Kombas Digital Internasional kami akan buatkan website sesuai dengan yang Anda inginkan. 

Lalu apa saja sih layanan yang PT Kombas Digital Internasional berikan kepada Anda jika order jasa pembuatan website landing page?

Berikut adalah layanan yang kami berikan jika Anda order jasa pembuatan website landing page

  1. Landing page 1 halaman 
  2. Materi disiapkan klien
  3. Biaya perpanjangan 1.500.000 per tahun di tahun depan
  4. Gratis domain .com/.co.id/.id
  5. Hosting 3 GB
  6. 3 GB RAM, 3 Core Processor
  7. Unlimited bandwith
  8. Build 1 halaman 
  9. SEO friendly, tampilan mobile friendly
  10. Whatsapp chat 
  11. Integrasi dengan sosial media 

 

Yuk segera order jasa pembuatan website landing page di PT Kombas Digital Internasional dengan cara klik disini