Pelatihan Animator. Adalah kegiatan untuk membantu mengembangkan dan melatih skill yang digunakan untuk membuat animasi.
Pelatihan Apa yang Dibutuhkan Untuk Menjadi Seorang Animator?
Animator adalah sebutan bagi orang yang membuat animasi, dan Animasi adalah gambar bergerak yang disusun secara berurutan mengikuti alur pergerakan dan cerita tertentu.
Bingkai bingkai ini dirancang untuk saling mengikuti dengan cara yang menciptakan gerakan halus, sehingga karakter dan adegan menjadi terlihat lebih hidup.
Selama bertahun tahun animator mulai menggunakan perangkat lunak animasi dan komputer. Digunakan untuk mengubah gambar yang digambar dengan tangan menjadi karya seni 2D atau 3D.
Seorang animator dapat bekerha di film, Serial Televisi, Vidio game, dan periklanan. Perangkat animasi pertama diciptakan pada tahun 1832 oleh Joseph Plateau.
Agar menjadi seorang animator yang handal diperlukan gelar sarjana dalam bidang grafis komputer, animasi, seni rupa, atau bidang lainya yang terkait dengan animasi.
Hal Apa Saja yang Harus Dikuasai Animator?
Untuk menjadi animator perlu beberapa skil yang harus dikuasai seperti memiliki keterampilan artistik dan teknis, serta kemampuan berpikir kreatif.
Skill untuk menjadi seorang animator adalah sebagi berikut.
Menggambar
Menggambar adalah kegiatan membentuk citra. Dengan menggunakan banyak pilihan teknik dan alat, menggambar adalah salah satu skill wajib yang harus dimiliki oleh seorang animator.
Dan seperti namanya animasi adalah kegiatan menggambar karakter atau objek yang akan bergerak untuk menciptakan ilusi gerakan maka secara otomatis. Menggambar adalah skill wajib yang harus dimiliki animator.
Solid drawing adalah sebutan lain untuk menggambar animasi. kemampuan menggambar yang baik akan menghasilkan karakter yang bagus, memiliki simensi yang nyata, dan dapat menyampaikna emosi dan gerakan dengan baik.
Desain
Desain animasi adalah bidang desain grafis ynag melibatkan pembuatan gambar bergerak yang bisanya dalam bentuk animasi 2D atau 3D.
Design animasi digunakan dalam berbagai aplikasi dan software termasuk hiburan, periklanan, pendidikan, dan digital marketing seperti pemasaran.
Membuat desain animasi menggunakan berbagai perangkat lunakdan teknik seperti pemodelan 2 dimensi dan 3 dimensi, CGI, dan grafik gerak.
Manajemen Waktu
Manajemen waktu adalah skill yang diperlukan untuk seorang animator karena untuk memastikan proyek animasi berjalan sesuai jadwal dan menghindari penundaan.
Hampir semua animator kesulitan mengatur waktu, karena dalam waktu sehari seorang animator memiliki jadwal yang padat.
Untuk manajemen waktu untuk animasi seperti pengaturan waktu, aalur kerja, kerangka waktu, kordinasi lini kreatif.
Pemahaman Nirmana
Nirmana adalah sebuah ilmu tata rupa, kehadiran nirmana memiliki pengaruh yang sangat besar terhadap sebuah desain.
Nirmana memiliki arti yaitu bentu, arti, dan makna, jadi niirmana adalah sesuatu yang mulanya tidak memiliki bentuk atau makna. Lalu bisa diolah menjadi karya rupa melalui pengolahan unsur unsur rupa berdasarkan prinsipnya.
Memahami nirmana dapat membantu dalam memahami paduan tata letak elemen elemn visual seperti titik, garis, warna dan lainya.
Pemahaman Software Gratis
Membuat animasi perlu aplikasi untuk menggambungkan gambar dan mengatur souds dan pelengkap lainya.
Maka dari itu seorang animator perlu memahami software atau aplikasi yang digunakan untuk membuat sebuah animasi.
Zaman sekarang software atau aplikasi untuk membuat animasi sangat banyak dimulai dari gratis sampai yang berbayar.
Semakin mahal harga yang diberikan oleh Software nya semakin lengkap tools yang disediakan maka membuat animasi semakin mudah karena terbantu oleh tools yang lengkap.
Contoh contoh Software untuk membuat animasi yaitu Pewtoon, Wideo, GoAnimate, FlipaClip, Animation Desk, Blender, Animeker, dan masih banyak lagi.
Pemahaman Prinsip Dasar Animasi
Dapat memahami prinsip prinsi dasar animasi, dan menerapkanya dalam proyek animasi. Dibutuhkan pemahaman yang matang agar dapat membuat animasi yang berkualitas.
Prinsip dasar animasi adalah sebuah teori yang menjadi pedoman animator dalam membuat gambar animasi yang menarik dan realistik.
Berapa Gaji Seorang Animator?
Pekerjaan ini sangat populer salah satunya adalah karena gaji yang cukup besar. Secara umum gaji awal untuk junior adalah sekitar Rp 4.000.000 hingga Rp 7.000.000 per bulan.
Namun gaji tersebut bisa terus meninggi atau bahkan menurun karena beberapa faktor yang menyebabkan dan memepengaruhi gaji seorang animator.
Faktor faktor yang mempengaruhi gaji adalah
Pengalaman yang dimiliki
Indutri yang di tempati
Pendidikan
Portofolio
Keterampilan komunikasi
12 Prinsip Animasi Apa Saja?
Menjadi animator bukan hanya sekedar nenggambar atau membuat gerakan mulus. Prinsip prinsip ini adalah fondasi yang harus dikuasai setiap animator baik yang pemula maupun yang profesional.
Berikut adalah 12 Prinsip yang harus animator tahu.
Squash and Stretch ( Meremas dan Meregangkan)
Ini adalah kunci untuk menunjukan berat dan fleksibilitas objek, seperti saat bola melompat, bola akan menyetuh tanah, dan memanjang saat melayang ke udara.
Antiicipation (Antipasi)
Sebelum melakukan gerakan besar biasanya ada gerakan kecil yang terlihat untuk memberi isyarat.
Staging ( Penyajian)
Cara animator mengarahkan perhatian penonton ke hal yang penting dalam sebuah scene atau adegan, misalnya karakter ketakutan, pencahayaan, sudut kamera harus mendukung semua.
Straight Ahead dan Pose to Pose
Straight ahead cock untuk adegan yang penuh energi seperti ledakan, dan Pose to pose cocok untuk animasi yang membutuhkan presesi tinggi seperti dialog.
Follow Through dan Overlapping Action
Ini untuk gerekan selesei, setelah gerakan selesei bagian tubuh yang lain tidak langsung berhenti. Inilah yang membuat animasi terlihat lebih realistis.
Slow In and Slow Out
Slow in untuk percepatan di awal dan Slow in untuk percepatan diakhir, gerakan yang alami tidak dimulai atau berhenti secara tiba tiba.
Arc (Busur Gerakan)
Gerakan alami biasnya mengikuti pola busur bukan garis lurus, prinsip ini penting untuk menjaga animasi terlihat organik dan tidak kaku.
Secondary Action (Aksi Sekunder)
Aksi sekunder adalah gerakan tambahan untuk memperkuat aksi utama, prinsip ini membantu memberikan kedalaman pada karakter dan adegan.
Timing (Pengaturan Waktu)
Timing adalah segalanya dalam animasi, setiap pengaturan timing dapat memengaruhi kesan yang ditimbulkan.
Exaggeration (Ekspresi yang Dilebih-lebihkan)
Dalam sebuah animsai terkaadang melebihkan itu lebih baik, ekspresi wajah atau gerakan tubuh yang dilebih labihkan dapat membuat animasi lebiha menarik.
Solid Drawing (Menggambar yang Kokoh)
Solid Drawing digunakan untuk menjaga karakter terlihat konsisten dan proposional dalm berbagai sudut pandang.
Appeal (Daya Tarik)
yang Terakhir, Prinsip ini digunakan untuk membuat daya tarik pada karakter pada suatu animasi.
Seperti itulah penjelasan mengenai Pelatihan Animator. jika ingin mengetahui detail lebih lanjut mengenai Pelatihan Animator bisa hubungi nomor dibawah.
Sertifikasi Animator adalah pengakuan resmi atas kemampuan seseorang dalam bidang pembuatan animasi yang dianggap kemampuannya telah memenuhi standar kompetensi. Nah apa itu sertifikasinya dan bagaimana proses mendapatkannya?
Apa itu Animator?
Singkatnya animator adalah orang yang membuat animasi. Nah animasi adalah sekumpulan gambar yang kemudian akan dibuat bergerak dengan menggunakan basis frame. Animator sendiri sudah ada cukup lama, dan semakin populer seiring berkembangnya zaman.
Bahkan saat ini sudah banyak animasi animasi dengan kualitas memukau yang dikerjakan oleh para animator hebat. Tak jarang juga animasi digunakan sebagai media iklan. Contohnya seperti iklan minuman isotonik, iklan gerai makanan cepat saji, iklan video game, bahkan iklan bumbu dapur.
Apa itu Sertifikasi Animator?
Sertifikasi Animator adalah pengakuan resmi bagi seorang animator yang dianggap telah memenuhi standar kompetensi dalam pembuatan animasi. Nah biasanya pengakuan resmi tersebut berbentuk dokumen yang disebut sertifikat.
Cara mendapatkan sertifikasi animator tersebut adalah dengan mengikuti pelatihan dan ujian sertifikasi di LSP atau Lembaga Sertifikasi Profesi atau sejenisnya. Penting untuk LSP tersebut memiliki izin dari BNSP (Badan Nasional Sertifikasi Profesi).
BNSP bertanggung jawab dalam penerbitan sertifikat serta rumusan dan regulasi mengenai materi yang akan diujikan. Dengan memiliki izin dari BNSP, itu berarti LSP tersebut sudah mendapat persetujuan dari BNSP dan materi yang diujikan sudah dirumuskan bersama dan layak untuk dipakai.
Sertifikasi Apa yang Dibutuhkan untuk Menjadi Seorang Animator
Sebenarnya tidak ada syarat universal yang ditetapkan untuk seorang animator untuk melamar posisi. Namun rekruter tentunya lebih menyukai animator yang memiliki sertifikasi karena itu bisa menjadi bukti bahwa mereka sudah memiliki pengetahuan dan kemampuan yang dibutuhkan.
Jika diperhitungkan, persaingan dunia animator pun cukup ketat. Jadi dengan memiliki sertifikasi dapat sangat menambah daya saing kita di dunia kerja serta membedakan dengan kandidat lain.
Ada berbagai jenis sertifikasi animator, namun kita akan membahas dua diantaranya:
Animator Muda
Pertama ada Animator Muda, nah Animator Muda adalah sertifikasi bagi animator yang baru memulai atau baru akan memulai karirnya sebagai animator. Materi materi dari pelatihan dan ujian sertifikasi Animator Muda berpusat pada ilmu ilmu dasar dalam pembuatan animasi.
Contoh materi yang diujikan adalah seperti:
Membuat pergerakan benda objek
Menciptakan sudut pandang kamera 3D
Membuat teknik layer 3D
Membuat teknik layer 2D
Membuat shading
Melakukan rendering gambar digital
Selain materi materi di atas mungkin masih ada berbagai materi lainnya. Perlu diingat meskipun ini adalah pelatihan serta pengujian dasar dasarnya saja, pelatihan ini sangat penting karena semua yang diujikan wajib dikuasai.
Animator Madya
Animator Madya adalah jenis lanjutan dari Animator Muda. Sertifikasi ini diambil oleh mereka yang biasanya telah memiliki pengalaman di dunia animasi namun ingin menambah keahlian serta meningkatkan daya saing atau value mereka.
Materi yang diujikan tentunya lebih sulit dengan beberapa materi seperti materi:
Penerapan rancangan visual
Penerapan rancangan instruksional
Pengelolaan berbagai aset aset animasi
Pembuatan animasi digital 3D
Ada pula jenis jenis materi atau kompetensi pelatihan lainnya
Apakah Animator Perlu Gelar?
Animator tidak begitu bergantung pada gelar, karena yang diutamakan adalah kemampuan orang tersebut dalam membuat animasi. Namun tentunya ada beberapa gelar yang lulusannya lebih akrab dengan dunia animasi dan setidaknya mereka sudah mempelajari tentang animasi.
Beberapa jurusan tersebut adalah seperti Desain Komunikasi Visual, Animasi, dan Seni Rupa. Setelah mereka lulus pun masih tetap harus mengembangkan kemampuan karena dunia teknologi animasi berkembang cepat. Ini pun berlaku untuk semua animator.
Apa Saja Kualifikasi Seorang Animator?
Untuk memenuhi kualifikasi menjadi seorang animator, perlu menguasai beberapa kemampuan seperti Pemahaman dan Penguasaan Software Animasi, Kreativitas, Kemampuan Komunikasi dan Kerja Tim yang Baik, dan lain lain.
Selain itu akan sangat bagus apabila seorang animator memiliki banyak portofolio berkualitas dari project project yang ia kerjakan. Hal ini dapat diperoleh dengan mengikuti program magang di perusahaan atau studio animasi, bisa juga dengan menjadi animator harian lepas atau freelance.
Berapa Gaji Seorang Animator?
Gaji Animator dapat berbeda tergantung dari berbagai aspek seperti pengalaman dan keterampilan, nilai project yang dibuat, serta apakah bekerja di perusahaan/studio animasi atau bekerja sebagai animator lepas (freelance).
Namun untuk kisaran gaji di kota besar seperti Jakarta, gaji animator ada di kisaran Rp4.000.000 hingga Rp8.000.000. Perlu diingat jika bekerja dalam tim, posisi serta tanggung jawab pun dapat membedakan pendapatan.
Cara Mendapatkan Sertifikasi Animator
Kamu bisa mendapatkan sertifikasi animator dengan mengikuti pelatihan serta ujian yang dilaksanakan oleh LSP (Lembaga Sertifikasi Profesi) yang telah diberikan izin resmi oleh BNSP. Pelatihan animator biasanya memakan waktu beberapa hari dari pemberian materi hingga pengujian.
Sertifikasi Animator di Kombas Digital Internasional
Penting untuk memilih LSP yang bermutu dan terpercaya dalam melakukan pelatihan dan pengujian untuk sertifikasi. Nah solusi cepat dan terbaiknya kamu dapat mengikuti pelatihan di PT Kombas Digital Internasional.
Di PT Kombas ada pelatihan untuk Sertifikasi Animator Muda dan Animator Madya. Selain itu ada juga berbagai jenis sertifikasi lain yang mungkin kamu tertarik seperti Sertifikasi Digital Marketing.
Untuk info lebih lengkap, langsung saja hubungi nomor di bawah ini:
Pelatihan Manajemen. Proses penggunaan sumber daya secara efektif untuk mencapai sasaran yang berupa kegiatan untuk melatih.
Apa itu Pelatihan Manajemen?
Pelatihan Manajemen adalah Kegiatan yang berfokus pada peningkatan keterampilan dan kemampuan individu sebagai pemimpin dan manajer.
Kemampuan dan keterampilan yang akan dipelajari juga sangat bervariasi, ada program pelatihan yang berfokus pada pengajaran dasar dasar manajemen.
Tujuan dari pekatihan ini adalah untuk membatu meningkatakan kualitas SDM perusahaan menjadi semakin berkualiat. Tujuan lainya adalah sebagai berikut.
Meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia sebuah perusahaan
Meningkatkan produktifitas kinerja karyawan suatu perusahaan
Mengurangi dan mencegah terjadinya konflik dalam perusahaan
Meningkatkan Omzet atau penghasilan perusahaan
Membangun tim yang kompak
Pengambilan keputusan dan perencanaa diperlukan sebelum malakukan pekerjaan, seperti menentukan tujuan, merencanakan langkah apa yang akan diambil untuk kedepannya, dan mengatur dumber daya yang diperlukan.
Apa Saja Training Untuk Manager?
Keterampilan adalah kemampuan sesorang untuk melakukan tugas tertentu dengan baik, keterampilan juga dapat diperoleh dengan melalui pendidikan formal, pealtihan, pengalaman.
Untuk menjadi seorang manajer yang baik dan terampil diperlukan beberapa kemampuan atau keterampilan yang memadai, Keterampilan yang dilatih untuk menjadi seorang manager adalah sebagai berikut.
Leadership atau Kepemimpinan
Keterampilan kepemimpinan mencakup kemampuan atau kekuatan yang ditunjukan oleh orang orang dalam manajemen untuk membimbing dan mendorong sekelompok orang dan tim untuk mencapai tujuan secara bersama sama.
Kemampuan ini menggabungkan beberapa sifat kepribadian dan kemampuan komunikasi yang berguna bagi siapa saja untuk dipelajari dan dipraktikan.
Kebanyakan orang pernah menyaksikan atau mengalami manajer yang baik dan buruk, pemimpin yang baik meningkatkan keterlibatan karyawan, mendukung lingkungan yang positif, dan membatu menghilangkan hambatan.
Komunikasi
Didalam dunia kerja kemampuan komunikasi sangat penting karena bisa menjaga hubungan antara individu yang satu dengan individu lainya.
Komunikasi merupakan suatu kemampuan untuk mengolah dan menyampaikan pesan secara efektif sehingga maksud dari suatu pesan dapat tersampaikan dengan baik.
Skill komunikasi berfokus pada bagaimana mengkomunasikan sesuatu secara efektif, menyenangkan, dan dapat menarik perhatian lawan bicara.
Manajemen Waktu
Manajemen waktu adalah kemampuan untuk dan memaksimalkan waktu secara efektif agar dapat mencapai tujuan dengan lebih produktif dan efisien.
Dengan menggunakan kemampuan manajemen waktu yang baik dapat mempermudah untuk mengatur pekerjaan dan membantu menyelesaikan pekerjaan dengan cepat.
Skill manajemen waktu tidak hanya sebatas membuat daftar dan jadwal pekerjaan saja, tetapi juga membutuhkan cara terbaik dalam mengelola waktu secara tepat.
Manajemen waktu melibatkan kemampuan untuk mengatur prioritas serta memecahkan masalah, selain itu juga penting untuk mengenali kebiasan buruk yang menghambat pekerjaan.
Pemecahan Masalah
Pemecahan masalah adalah mengidentifikasi masalah, menganalisis penyebabnya, dan mencari sebuah solusi untuk memecahkan masalah.
Sangat penting untuk memiliki skill pemecah masalah dan penilaian yang cepat ketika terjadi masalah, Keterampilan pemecah masalah yang baik akan menciptakan tim yang mendukung.
Selama pemecahan masalah manajer akan terlibat dalam pengambilan keputusan yaitu tindakan menentukan aneka macam alternatif tindakan.
Keputusan adalah tindakan tertentu yang dipilih dan biasanya pemecahan satu masalah akan membutuhkan beberapa keputusan.
Apa itu Jobdesk Management Trainee?
Program pelatihan dengan serangkaian kegiatan dilakukan oleh suatu perusahaan berguna untuk mendapatkan karyawan dengan potensi dan kemampuan yang terbaik untuk ditempatkan pada posisi manajerial.
Program Management Trainee biasanya berdurasi selama dua samapi tiga tahun, namun durasi Management Trainee dapat bervariasi tergantung dengan peraturan perusahaan masing masing.
Management Trainee memiliki beberapa tugas dan tanggung jawab. Tugas dan tanggung jawab yang dikerjakan oleh Management Trainee.
Mentoring dan pengawasan
Membantu pekerjaan dan tugas harian manajer
Melatih kemampuan dan keterampilan
Melakukan penilaian
Setiap hal memiliki manfaat nya masing masing demikian juga dengan Management Trainee, berikut adalah manfaat dalam mengikuti program Management Trainee.
Pengembangan keterampilan
Pengembangan karier yang lebih cepat
Peluang Networking
Membantu memutuskan jalur karier yang dininginkan
mendukung Transisi dari universitas ke industri kerja
Kegiatan Manajerial Meliputi Apa Saja?
Manajerial adalah kegiatan yang dilakukan untuk megelola suatu tugas dan tujuan, kegiatan ini juga bisa diartikan sebagai proses untuk membuat keputusan, proses, dan menjalankan kegiatan untuk mencapai tujuan tertentu.
Manajerial adalah proses perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, dan pengaawasan dalam bentuk manusia dan finansial, serta informasi suatu perusahaan untuk mencapai target tertentu.
Di pengertian menjelaskan bahwa definisi manajemen terdapat empat kegiatan yaitu perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, dan yang terakhir adalah pengawasan.
Berikut adalah empat kegiatan manajerial.
Perencanaan
Hal seperti perencanaan diperlukan untuk menetapkan apa yang harus dilakukan perusahaan dan bagaimana perusahaan melakukanya.
Perencanaan juga dapat diartikan sebagai suatu proses pengambilan keputusan yang berdasarkan fakta, mengenai kegiatan kegiatan yang harus dilaksanakan demi tercapainya tujuan sebuah perusahaan.
Pengorganisasian
Pengorganisasian dilakukan untuk membagi tugas kepada sumber daya yang ada. Tujuannya agar mudah mengatur sumber daya yang ada dan dapat dengan mudah terkordinasi.
Pengarahan
Para manajer dan pimpinan mempunyai wawanang untuk memberi perintah dan mengatur sumber daya yang ada untuk melakukan tugasnya masing masing.
Pengawasan
Pengawasan adalah kegiatan untuk memantau atau memonitoring kinerja perusahaan untuk memastikan bahwa perusahaan tersebut dapat mencapai target atau sasaranya.
Jika terdapat hambatan atau penyimpangan maka harus langsung evaluasi agara perusahaan dapat berjalan mencapai target atau sasaran.
Sekian pembahasan mengenai Pelatihan Manajemen, jika ada yang ingin lebih detail bisa langsung menghubungi nomor dibawah ini.
Sertifikasi Desainer Grafis merupakan salah satu sertifikasi yang sedang naik daun saat ini. Penyebabnya adalah meningkatnya prospek kerja bagi para desainer grafis. Nah kita akan membahas apa itu dan bagaimana cara memperolehnya.
Apa itu Desainer Grafis?
Desainer Grafis adalah orang yang membuat sebuah gambar atau karya visual untuk menyampaikan pesan atau informasi yang ingin disampaikan. Biasanya pesan tersebut dibuat menjadi poster atau gambar yang menarik dan mudah tersampaikan kepada pembacanya.
Namun tidak hanya itu saja, mereka juga cukup sering mendesain logo logo baik itu untuk instansi pemerintah, perusahaan besar, hingga Usaha Mikro Kecil dan Menengah.
Jika dibawa ke arah yang lebih luas lagi, mereka tidak hanya membuat gambar saja. Mereka juga bergerak pada bidang pembuatan motion graphic seperti animasi, bahkan sampai fotografi pun juga.
Nah seperti yang kita baca di awal tadi, prospek kerja Desainer Grafis cukup banyak bahkan bertambah seiring waktu. Mereka cocok untuk bekerja di Perusahaan Periklanan, Media dan Berita, Fotografis, BUMN yang berfokus pada media digital, dan banyak lagi. Hal ini juga yang membuat Sertifikasi Desainer Grafis ikut populer.
Apa Saja Sertifikat Desain Grafis?
Selanjutnya kita bahas sertifikat desain grafis. Nah sertifikat desain grafis ada berbagai jenis seperti:
1. Desainer Grafis Muda (Junior Graphic Designer)
Ini adalah sertifikasi desainer grafis untuk mereka yang baru akan memulai karir mereka di bidang desain grafis. Bentuk pelatihannya tidak begitu rumit. Berfokus pada materi seperti Pengaplikasian prinsip dasar desain, Pengoperasian perangkat lunak dan aplikasi pembuat grafis, Prinsip dasar komunikasi kerja, dan menerapkan design brief serta membuat karya.
2. Desainer Grafis Utama
Adalah tingkat lanjut dari desainer grafis. Untuk materi dari pengujiannya tentu saja lebih sulit daripada Desainer Grafis Muda. Materi nya juga membahas sampai Perlindungan hak kekayaan intelektual, presentasi desain, serta memimpin organisasi atau kelompok tim desain.
3. Adobe Certified Expert
Nah jika kamu telah membaca artikel kami yang membahas berbagai jenis sertifikasi, kamu akan tau bahwa ada sertifikasi yang dikeluarkan oleh pengembang aplikasi tertentu seperti Google dan Microsoft. Nah begitu juga dengan Adobe.
Adobe Certified Expert atau ACE diberikan oleh Adobe setelah melakukan pengujian atas kemampuan seseorang dalam menggunakan aplikasi desain milik mereka seperti Adobe Photoshop dan Adobe Illustrator.
Apa Saja Kompetensi Desain Grafis?
Untuk menjadi seorang Desainer Grafis yang ahli di bidangnya, diperlukan juga penguasaan atas beberapa kemampuan seperti:
Penguasaan Software Desain
Ini merupakan salah satu hal terpenting. Desainer Grafis akan selalu menggunakan aplikasi desain untuk menghasilkan karya karya mereka. Semakin baik penguasaannya maka akan semakin bagus hasilnya serta efisien dalam pemakaian aplikasi yang akan berdampak pada deadline untuk dipenuhi.
Prinsip Dasar Desain
Seorang Desainer Grafis juga akan sangat diuntungkan jika memahami prinsip dasar desain. Ini akan sangat berpengaruh pada hasil desain nanti yang akan sedap dipandang tapi juga dengan efektif menyampaikan pesan.
Komunikasi
Bekerja dalam tim akan sangat mungkin terjadi pada saat melakukan pekerjaan. Hal ini mungkin lebih sedikit kemungkinan terjadinya jika bekerja sebagai Freelancer, namun mereka yang bekerja di perusahaan biasanya akan menghadapi situasi ini.
Problem Solving
Selama pengerjaan desain pasti akan ada masalah baik itu dari klien, sesama rekan kerja, atau masalah teknis. Kemampuan penyelesaian masalah akan sangat membantu pada situasi seperti ini. Pemecahan masalah yang baik juga akan menguatkan sinergi tim untuk jangka panjang serta mempermudah proses pembuatan karya.
Pengetahuan Tipografi dan Warna
Desain sering kali memiliki tulisan sebagai penyampai pesan utamanya. Nah agar tulisan tersebut enak dilihat maka perlu susunan yang baik, kira kira itulah pentingnya Tipografi. Pengetahuan mengenai warna pun cukup penting, seperti warna hangat dan dingin, kategori warna CMYK dan RGB, serta perpaduan dan sifat warna.
Sertifikat Desainer Grafis
Memang bukan kemampuan seperti soft skill secara langsung, tapi sertifikat desainer grafis dapat menjadi nilai tambah kita serta dalam prosesnya pun kita akan melewati ujian yang pastinya akan menambah kemampuan.
Kreativitas
Komponen utama seorang desainer grafis. Kreativitas membantu desainer grafis menciptakan karya karya yang menarik dan baru. Kreativitas penting karena desain grafis juga masih di bidang seni.
Berapa Gaji Graphic Designer?
Gaji seorang graphic designer dapat dipengaruhi banyak hal. Seperti besar nilai project, Freelance atau karyawan perusahaan, Besar kecilnya perusahaan, serta kemampuan dan pengalaman.
Dilansir dari Jobstreet, kisaran gaji seorang Grafis Desainer pemula ada di kisaran Rp4.170.000 hingga Rp6.250.000. Perlu diingat bahwa semakin bertambahnya kemampuan seseorang gajinya pun akan semakin meningkat.
Pelatihan Desainer Grafis itu Seperti Apa?
Pelatihan desain grafis biasanya diisi oleh hal hal seperti Prinsip Prinsip Desain, Pelaksanaan Brief Desain, Penciptaan Karya, Penguasaan Software Desain, Dasar Dasar Teori Warna dan Tipografi, Presentasi Desain dan Komunikasi, hingga materi lanjutan seperti Memimpin Tim Desainer dan Perlindungan Hak Kekayaan Intelektual.
Sertifikasi Desainer Grafis di PT Kombas Digital Internasional
Penting untuk memilih lembaga Sertifikasi Desainer Grafis yang memiliki izin resmi dari BNSP. Nah kamu dapat memilih PT Kombas Digital Internasional sebagai solusi cepatnya. Di PT Kombas ada sertifikasi untuk Desainer Grafis Muda dan Desainer Grafis Utama. Jika kamu tertarik, kamu dapat menghubungi nomor di bawah ini:
Pelatihan Pemasaran. Pelatihan ini berguna untul melatih dan mengembangkan kemampuan dalam bidang digital marketing.
Apa Itu Pelatihan Pemasaran?
Yaitu membantu seseorang untuk memahami dan mengembangkan strategi pemasaran yang paling efektif, selain itu juga meningkatkan penjualan, memahami perilaku dan kebutuhan konsumen.
Aktivitas, kegiatan, dan proses menciptakan, menyampaikan, dan menawarkan produknya kepada konsumen itulah yang disebut dengan pemasaran.
Pemasaran memiliki berbagai macam strategi, strategi pemasaran sangat penting bagi perusahaan karena mengandalkan skill pemasaran.
Setiap orang memiliki tujuan untuk mengikuti setiap kegiatan, berikut adalah tujuan dari mengikuti pelatihan pemasaran.
Meningkatkan efisiensi dan produktifitas
Meningkatkan pengetahuan dan keterampilan
Meningkatkan penjualan dan pertumbuhan bisnis
meningkatkan citra perusahaan
Meningkatkan kepuasan pelanggan
Keterampilan Apa yang Paling Penting yang Dibutuhkan Dalam Bidang Pemasaran?
Untuk menjadi seorang marketer perlu menguasai berbagai macam skill yang berkaitan dengan pemasaran. Beberapa skill yang perlu di kembangkan untuk menjadi seorang marketer.
Komunikasi
Keterampilan komunikasi yang efektif dibutuhkan untuk memikat pelanggan dan mempengaruhi pelanggan untuk membeli produk yang ditawarkan.
Dalam melakukan pemasaran perlu malakukan komunikasi dengan klien mengenai barang yang ditawarkan.
Komunikasi yang efektif adalah kunci dalam membangun hubungan yang baik pada pelanggan, dan tidak hanya dengan pelanggan tetapi juga dengan rekan kerja.
Seorang Marketer yang baik mampu menyampaikan pendapat ide ide dan keputusan yang dibuat kepada rekan kerja dan kliennya.
Dalam komunikasi yang efektif juga berperan penting dalam copywriting, copywriting harus memiliki kemampuan berkualitas tinggi yang menginspirasi tindakan dari klien.
Salain itu juga tim yang kompak sangat penting dalam menghasilkan rencana, ide ide pemasaran dan peluncuran produk yang sukses.
Kreativitas
Seorang marketer perlu berpikir kreatif agar dapat memikat pelanggan untuk membali produk yang ditawarkan, semua peran pemasaran juga memerlukan kreativitas.
Ide ide yang kreatif juga bukan hanya akan mengutungkan perusahaan , namun juga membantu klien memasukan inovasi dan kreasi yang akan membuat klien tetap memakai produk perusahaan tersebut.
Kreativitas dalam bidang marketing akan membantu konsumen terhindar dari rasa bosan atau kejenuhan karena produk yang ditawarkan itu itu saja.
Kreativitas dalam pemasaran dapat meningkatakan pemahaman konsumen terhadap produk yang ditawarkan dan hal ini membatu menyelaraskan strategi pemasaran yang akan dilakukan.
Berpikir Analitis dan Kritis
Keberhasilan dalam memasarkan barang tidak terjadi begitu saja, tetapi memerlukan perencanaan yang cermat, pemikiran yang strategis, dan kemampuan beradaptasi terhadap pasar yang berubah.
Kemampuan ini merupakan salah satu keterampilan terpenting yang wajib di kembangkan oleh para marketer didunia digital untuk saat ini.
Selain itu seorang marketer harus mampu membuat dan menerapkan keputusan dengan cepat, agar tidak merugikan klien dan perusahaan.
Dengan menerapkan kemampuan dan keterampilan berpikir kritis pada setiap proses pemasaran dapat membuat keputusan yang tepat.
Kemampuan Dalam Beradap
Dalam lingkungan bisnis yang terus berubah, kebutuhan adaptasi dalam strategi pemasaran sangat dibutuhkan karena perkembangan teknologi semakin pesat.
Menerima perubahan dan inovasi adalah salah satu kunci untuk tetap dapat melakukan pemasaran, adaptasi dapat menjadi penentu dalam kaitanya dengan preferensi konsumen yang terus berubah dan tren pasar yang sedang berkembang.
Meskipun beradaptasi terhadap perubahan pasar itu penting, kemampuan adaptasi yang berlebihan dapat menyebabkan hilangnya identitas merek.
Untuk menghindari sisi negatif dalam perkembangan zaman yaitu pentingnya untuk mengembangkan strategi pemasaran dengan cara yang tetap sesuai dengan ensensi merek.
Analisis Data
Salah satu aspek terbesar dari pemasaran digital adalah keterampilan untuk mengotomasikan hampir semua hal dibelakanng sistem
Analisis data adalah keterampilan pemasaran yang peting diera digital seperti sekarang, karena analisis data melibatkan pengumpulan, analisis, dan interpretasi data untuk mendapatkan wawasan yang menginformasikan strategi pemasaran.
Dengan menguasai keterampilan analisis data, marketer dapat membuat keputusan berdasarkan data yang meningkatkan Return on Investment dan meningkatkan pengalaman pelanggan.
Dengan melakukan analisis data dapat memberitahukan hal apa yang perlu di evaluasi, dan membantu dalam menyusun strategi pemasaran yang cocok.
Apa Saja yang Diperlukan Dalam Pemasaran?
Ada beberapa aspek yang diperlukan dalam pemasaran, agar produk yang ditawarkan habis terjual.
Analisis Pasar. Menganalisis pasar atau kondisi pasar, hal ini berguna untuk bisa mengetahui kecenderungan pelanggan terhadap jasa maupun produk.
Analisis Kompetitor. Menganalisi kompetitor sangat perlu guna untuk menghindari produk yang sama.
Strategi Promosi. Promosi di lakukan untuk mengenalkan produk maupun jasa kepada pasar atau konsumen.
Spesifikasi Produk, Aspek pemasaran disini meliputi hal hal mengenai detail produk kepada konsumen.
5 Konsep Pemasaran Apa Saja?
Ada 5 konsep pemasaran yang ideal dan terus berkembang dalam ranah pemasaran ini.
Konsep Produksi
Aspek konsep ini biasanya akan berkosentrasi pada upaya untuk menciptakan efesiensi sebuah produk, biaya rendah, dan distribusi massal, sehingga konsumen akan tertarik pada jumlah produksi yang banyak dan harga yang murah.
Konsep Produk
Jenis konsep ini berkebalikan dengan konsep produksi. Konsep ini memfokuskan pada produk yang kualitasnya superior dari pada jumlah produksi yang banyak.
Konsep Penjualan
Jenis ini mengacu bahwa konsumen tidak tertarik membeli produk dalam jumlah banyak, apabila mereka diyakinkan terlebih dahulu.
Marketer akan mempromosikan produk dengan agresif agar konsumen membeli produk yang ditawarkan.
Konsep Pemasaran
Tujuannya adalah membuat lebih efektif dari kompetitor dengan menciptakan, menyerahkan, dan mengkomunikasikan adanya nilai pelanggan kepasaran, dibandingkan dengan pesaingnya.
Konsep Pemasaran Sosial
Konsep ini memiliki kayakinan bahwa tugas perusahaan yaitu memnentukan kebutuhan, keinginan dam minat pasar sasaran serta memberikan kepuasan secara efektif.
Dari sekian banyak penjelasan bahwa pemasaran adalah aspek penting dalam menjual produk secara digital maupun yang langsung.
Sekian penjelasan mengenai Pelatihan Pemasaran jika ingin mengeteahui lebih detail silahkan hubungi nomor dibawah.
Recent Comments