
Bagaimana Cara UMKM Membangun Digital Presence? Ini Panduan Lengkapnya!
Bagaimana Cara UMKM Membangun Digital Presence? Ini Panduan Lengkapnya!–Di era serba digital saat ini, digital presence atau kehadiran digital bukan lagi hanya sebuah pilihan, melainkan sudah menjadi kebutuhan mutlak terutama bagi UMKM yang ingin bertahan dan dapat terus bertumbuh di tengah persaingan pasar yang semakin ketat. Lalu, bagaimana cara UMKM membangun digital presence yang kuat dan berpengaruh?
Digital presence bukan hanya soal punya akun media sosial atau website. Ini adalah strategi menyeluruh untuk memastikan bisnis Anda mudah ditemukan secara online, dipercaya oleh calon pelanggan, dan mampu bersaing secara profesional.
Sebelum masuk ke pembahasan utama tentang bagaimana cara UMKM membangun digital presence, mari kita pahami mengapa ini sangat penting.
- Calon pelanggan mencari informasi secara online.
Mereka akan mengecek media sosial, Google Maps, ulasan, hingga konten yang Anda buat sebelum memutuskan membeli. - Meningkatkan kepercayaan dan kredibilitas.
UMKM yang aktif secara digital biasanya terlihat lebih profesional dan mudah untuk dipercaya. - Membuka peluang kolaborasi dan investasi.
Digital presence juga berfungsi sebagai portofolio bisnis yang dapat menarik pihak lain untuk bekerja sama.
1. Mulai dari Identitas Digital yang Konsisten
Langkah awal dalam bagaimana cara UMKM membangun digital presence adalah menciptakan identitas yang konsisten di semua platform digital.
- Logo dan warna brand yang seragam.
- Username yang mudah dikenali (usahakan seragam di semua platform).
- Deskripsi bisnis yang jelas di bio Instagram, profil Google, dan website.
Konsistensi ini membantu pelanggan mudah mengenali brand Anda di mana pun mereka menemukan bisnis Anda.
2. Bangun Website Sederhana tapi Profesional
Jangan takut membangun website karena merasa itu hanya untuk perusahaan besar. Kini banyak platform (seperti WordPress, Wix, atau Shopify) yang memungkinkan UMKM membuat website secara mudah dan terjangkau.
Website bisa berisi:
- Profil bisnis
- Katalog produk/jasa
- Testimoni pelanggan
- Kontak dan lokasi
- Fitur chat atau integrasi WhatsApp
Website memberikan kesan profesional dan bisa menjadi pusat informasi dari semua channel digital Anda.
3. Optimalkan Media Sosial
Langkah penting selanjutnya dalam bagaimana cara UMKM membangun digital presence adalah dengan aktif dan konsisten di media sosial. Pilih platform yang disesuaikan dengan target pasar Anda,misalnya:
- Instagram untuk produk visual (makanan, fashion, kerajinan)
- Facebook untuk pasar yang lebih luas dan beragam usia
- TikTok untuk konten kreatif dan interaktif
- WhatsApp Business untuk komunikasi langsung dengan pelanggan
Pastikan konten Anda tidak hanya promosi, tapi juga edukatif, menghibur, atau inspiratif.
4. Daftar di Google My Business (Google Bisnisku)
Google My Business (GMB) adalah salah satu cara tercepat agar bisnis Anda muncul di hasil pencarian dan Google Maps. Gratis, mudah, dan sangat efektif.
Keuntungan GMB:
- Tampil saat orang mencari produk/jasa di sekitar lokasi mereka
- Meningkatkan kepercayaan dengan adanya review dan rating
- Mempermudah orang menemukan lokasi bisnis Anda
5. Buat Konten Berkualitas Secara Konsisten
Konten adalah kunci. Salah satu strategi paling efektif dalam bagaimana cara UMKM membangun digital presence adalah dengan membuat konten yang menarik, informatif, dan relevan.
Jenis konten yang bisa dibuat:
- Foto dan video produk
- Tips dan tutorial
- Testimoni pelanggan
- Behind the scene pembuatan produk
- Live session dan Q&A
Gunakan caption yang kuat dan ajakan bertindak (call to action) di setiap postingan.
6. Aktifkan Review dan Tanggapi dengan Baik
Ulasan dari pelanggan adalah aset digital yang sangat berharga. Ajak pelanggan Anda untuk dapat memberikan review di Google, Facebook, Tokopedia, Shopee, atau media sosial lainnya.
Selalu balas ulasan, baik positif maupun negatif, dengan bahasa sopan dan solutif. Ini menunjukkan bahwa Anda peduli dan responsif terhadap pelanggan.
7. Gunakan Iklan Digital Sesuai Target
Jika Anda sudah memiliki konten dan akun media sosial yang aktif, pertimbangkan untuk mulai beriklan secara digital. Platform seperti Facebook Ads, Instagram Ads, dan Google Ads dapat membantu untuk menjangkau audiens yang lebih spesifik.
Sesuaikan iklan dengan:
- Lokasi target
- Usia dan minat audiens
- Produk unggulan Anda
Dengan budget kecil, Anda sudah bisa menjangkau ratusan hingga ribuan calon pelanggan potensial.
8. Kolaborasi dengan Influencer atau UMKM Lain
Membangun digital presence tidak harus sendirian. Anda bisa berkolaborasi dengan:
- Influencer mikro yang sesuai dengan niche produk Anda
- UMKM lain untuk bundling produk
- Komunitas lokal atau kampanye sosial
Kolaborasi meningkatkan jangkauan brand Anda dengan cara yang lebih natural dan terpercaya.
9. Gunakan Jasa Profesional Jika Dibutuhkan
Mungkin Anda merasa bingung harus mulai dari mana, atau sudah mencoba tapi hasilnya kurang maksimal. Di sinilah pentingnya menggunakan jasa digital agency yang berpengalaman.
Tim profesional dapat membantu:
- Menyusun strategi digital
- Mendesain konten visual
- Menjadwalkan dan mengelola media sosial
- Meningkatkan performa digital secara keseluruhan
Dan tentu saja, semua bisa disesuaikan dengan anggaran dan kebutuhan UMKM Anda.
Kesimpulannya, bagaimana cara UMKM membangun digital presence bukanlah hal rumit jika dilakukan secara bertahap dan konsisten. Mulailah dari:
- Identitas digital yang kuat dan konsisten
- Website yang informatif
- Media sosial yang aktif
- Konten yang menarik
- Review pelanggan
- Iklan digital yang tepat sasaran
- Kolaborasi dan dukungan dari jasa profesional
Semakin cepat UMKM Anda aktif secara digital, semakin besar peluang untuk tumbuh dan dikenal luas oleh pasar.
Yuk, Bangun Digital Presence Bersama Digital Agency Purwokerto!
Kami siap membantu UMKM seperti Anda untuk tumbuh dan bersaing di dunia digital. Mulai dari pembuatan konten, manajemen media sosial, hingga iklan digital semua bisa kami tangani!
📲 Hubungi kami via WhatsApp: 0811-2829-003
📸 Follow Instagram kami: @digitalagency.purwokerto
Wujudkan digital presence yang kuat untuk bisnis Anda.
Bersama Digital Agency Purwokerto, UMKM pasti bisa naik level!
Recent Comments