Perbedaan Situs Web dan Halaman Web

Perbedaan Situs Web dan Halaman Web – Melihat dari judul tersebut, apa yang pertama kali Anda pikirkan? 

Ketika sedang membicarakan sebuah internet dan menjelajahi internet pasti banyak sekali kata kata yang termasuk bagi kita adalah istilah asing. Namun istilah halaman web dan situs web mungkin sudah sering kali di dengar ketika Anda sedang membicarakan mengenai website yang merupakan bagian dari media internet.  

Mungkin sudah banyak yang sering kali menggunakan halaman web atau situs web Namun Tahu tidak sih bahwa halaman web dan situs web itu sendiri merupakan suatu hal yang berbeda. Apa sih perbedaannya? Untuk mengetahui perbedaan tersebut ayo baca artikel ini ya!

Sebelum masuk ke apa perbedaan dari halaman web dan situs web maka Anda perlu mengetahui terlebih dahulu apa itu halaman web dan apa itu situs web 

Halaman web didefinisikan sebagai suatu dokumen tunggal yang berasal dari situs web. Sedangkan situs web adalah kumpulan dari banyaknya halaman web yang dihubungkan melalui Hyperlink atau alamat domain.

Nah selanjutnya, apa sih kelebihan dari situs web itu sendiri?

Apa Kelebihan dari Situs Web

Situs web seringkali digunakan untuk kepentingan bisnis, namun juga yang dimanfaatkan untuk kepentingan pribadi.

Banyak sekali kelebihan dari penggunaan situs web. Pada kali ini akan kami jelaskan kelebihan dari penggunaan situs web itu sendiri. 

Kelebihan atau Keuntungan dalam Menggunakan Situs Web 

Ketika Anda berjualan di media internet maka Anda akan memiliki jangkauan pasar yang luas lho. 

Dengan hal ini bisnis yang Anda jalankan memungkinkan untuk menjadi lebih terkenal dikalangan masyarakat luas.

Situs web itu sendiri dapat diakses oleh siapa saja, dimana saja, dan kapan saja. Dengan menggunakan serta memanfaatkan media internet Anda dapat dengan mudah mengakses segala informasi atau hal yang Anda ingin ketahui melalui media internet tanpa ada batasan. 

Jika Anda memiliki bisnis dan mempromosikan di media internet maka bisnis yang Anda jalankan pun mudah dilihat oleh banyak orang, dapat dilihat dimana saja, serta kapan saja.

Selanjutnya yaitu akses informasi yang sangat mudah.

Seperti yang kita tahu bahwa untuk mengakses sebuah informasi di media internet hanya memerlukan gadget dan jaringan koneksi internet saja. 

Dan jika sudah keduanya sudah tersedia hanya dengan beberapa klik saja maka seorang pengunjung atau audiens dapat melihat informasi yang Anda berikan.

Apa Tujuan dari Situs Web

Menurut Gede (2015:159) website pertama kali ditemukan oleh Sir Timothy John, Tim Berners-lee. Dengan tujuan dari pengunjung website yaitu untuk mempermudah tukar menurut dan memperbarui informasi kepada sesama peneliti di tempat mereka bekerja.

Secara umum tujuan dari pembuatan website ini untuk memberikan suatu informasi kepada seorang pengunjung, dan bagi seorang pebisnis untuk memberikan sebuah informasi kepada target pasarnya.

Selain dari tujuan di atas, ada pula alasan kenapa banyak orang yang menginginkan membuat website atau situs web.

Berikut Adalah Alasan untuk Membuat Situs Web

  1. Dengan adanya situs web dapat menghasilkan keuntungan bagi seorang pebisnis.
  2. Memberi edukasi atau menginspirasi banyak orang
  3. Jika Anda seorang pebisnis maka website ini berguna untuk mendatangkan pelanggaran baru lho
  4. Website dapat membantu promosikan bisnis yang sedang dijalankan
  5. Website atau situs web dapat menjadi sebuah rumah untuk bisnis Anda 

Perbedaan Situs Web dan Halaman Web

Salah satu perbedaan yang paling utama antara halaman web dan situs web itu adalah bahwa situs web adalah suatu kumpulan dari berbagai halaman web yang disatukan di sebuah alamat domain yang isinya sebuah konten. Sedangkan halaman web adalah hanya satu dokumen yang berisi informasi tertentu.

Ada Pula perbedaan lain antara situs web dan halaman web, apakah itu? Yuk baca artikel dibawah ini sampai habis ya!

Perbedaan Antara Situs Web dengan Halaman Web

Perbedaan Antara Situs Web dengan Halaman Web yang Pertama dilihat dari Segi Definisinya

Halaman web didefinisikan sebagai salah satu bagian kecil yang berisi konten seperti media atau teks dari situs web.

Halaman web juga terdiri dari beberapa tautan ke tautan halaman web lain yang masih termasuk relevan.

Sedangkan situs web adalah platform yang isinya berbagai  halaman web yang ditujukan kepada suatu URL tertentu.

Selanjutnya dilihat dari segi jenis filenya

Jika di dalam halaman web tersebut merupakan suatu dokumen yang ditampilkan menggunakan suatu alamat URL tertentu oleh web browser. Sedangkan dalam situs web adalah kumpulan dari banyaknya suatu dokumen. 

Di Dalam situs web. Browser web digunakan untuk mengakses suatu dokumen hanya dengan menggunakan alamat URL khusus yang sudah dilampirkan ke situs web.

Lalu yang ke tiga, siapa sih yang dapat mengakses halaman web atau situs web?

Nah jadi untuk halaman web itu sendiri dapat diakses menggunakan tautan URL langsung, atau juga bisa melalui situs web.

Untuk situs web itu sendiri hanya dapat diakses melalui suatu alamat domainnya.

Selanjutnya perbedaan dari keduanya dilihat dari kegunaan.

Halaman web berguna untuk menyimpan suatu konten yang akan ditampilkan pada situs web. Sedangkan situs web digunakan sebagai tempat untuk menampilkan konten tersebut.

Lalu perbedaan selanjutnya dilihat dari Tipe Entitas.

Dalam halaman web biasanya hanya berisi konten mengenai satu (1) jenis entitas. Nah sedangkan situs web berisi suatu konten yang mengenai beberapa jenis entitas.

Demikian penjelasan mengenai perbedaan antara situs web dengan halaman web. Terima kasih, semoga bermanfaat.

 

Perbedaan Toko Online dan Marketplace 

Perbedaan Toko Online dan Marketplace – Hai! tahu tidak sih bahwa toko online dan marketplace itu adalah hal yang berbeda? Karena sistem operasionalnya dilakukan dengan cara yang sama yaitu online , bukan berarti keduanya adalah hal yang sama ya!. Jika Anda ingin berbisnis dengan menggunakan media online maka Anda perlu untuk mencari tahu terlebih dahulu perbedaan diantara keduanya ya.

Berbelanja secara online sudah menjadi aktivitas yang sering dilakukan nih oleh hampir semua kalangan semenjak adanya covid -19. Banyak orang yang memilih berbelanja secara online, karena hal ini menjadi salah satu kesenangan tersendiri bagi orang tersebut sebagai pembeli.

Dengan berbelanja akan terasa lebih mudah, karena hanya dengan menghubungkan ke koneksi internet saja dan dapat langsung memilih barang barang yang ingin dibeli oleh konsumen. Seorang konsumen akan menemukan berbagai macam jenis barang yang sedang dijual.

Didalam sistem berbelanja online ini sudah tersedia berbagai macam fitur fitur yang dapat membantu seorang konsumen untuk memudahkan membeli suatu produk yang ditawarkan. 

Salah satu fiturnya yaitu tombol “beli”, tombol untuk tanya jawab, dan lain sebagainya. Jadi di dalam media berbelanja online ini, sebagai konsumen dapat diperbolehkan untuk melakukan komunikasi tanya jawab mengenai produk yang ditawarkan kepada si penjual. Dan ada pula tombol beli,yang berarti jika seorang konsumen mengklik tombol tersebut maka akan terdaftar sebagai seorang pembeli produk yang ditawarkan tersebut.

Namun, tidak semua platform berbelanja secara online disebut juga dengan online shop atau toko online, tetapi ada juga yang disebut dengan e-commerce. 

Nah bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis online maka wajib bagi Anda untuk mengetahui perbedaannya. Hal ini dikarenakan bahwa toko online dan e-commerce memiliki kelebihan, keunggulan, serta kekurangan yang berbeda untuk berjualan online. Dengan Anda mengetahui perbedaanya, maka Anda akan dengan mudah menentukan platform mana yang akan Anda gunakan untuk berbisnis online. 

Yuk cari tahu informasinya dengan membaca artikel di bawah ini dengan cermat ya!

Definisi dari Website Toko Online dengan Marketplace 

Definisi dari website toko online atau yang sering disebut dengan online shop adalah sistem bisnis yang berbentuk digital. Website toko online dapat digunakan untuk menjual produk atau layanan. 

Namun dalam sistem ini antara pembeli dan penjual tidak dapat bertemu secara langsung, tetapi dapat berkomunikasi atau dari pelanggan dapat bertanya mengenai produk yang dijual melalui fitur chat.

Sedangkan definisi dari marketplace adalah suatu aplikasi atau sebuah situs website yang memberikan fasilitas berupa jual beli online dari berbagai sumber.

Dengan kata lain bahwa marketplace ini adalah tempat untuk berbisnis yang membantu untuk mempromosikan produk atau layanan dan juga untuk menjembatani transaksi online antara penjual dengan pembeli.

Manfaat Website Toko Online untuk Bisnis 

Berikut Beberapa Manfaat Website Toko Online untuk Bisnis Anda.

Membantu Mengelola Bisnis Online Anda 

Salah satu kegunaan dari website toko online adalah untuk memudahkan untuk mengelola bisnis online yang Anda punya.

Anda sebagai pebisnis dapat berjualan online di situs web milik sendiri, dapat menyesuaikan fitur fitur sesuai dengan kebutuhan, dan tentunya membangun website dari awal secara mandiri.

Jangkauan Pasar Lebih Banyak

Dengan adanya website toko online Anda sebagai pebisnis dapat menjangkau pelanggan lebih banyak lho. Jangkauan pasar tersebut tidak hanya yang berada di dalam negeri saja, namun juga dapat menembus pasar global.

Hal ini dikarenakan bahwa website toko online dapat dengan mudah ditemukan di media internet, dan belanja online ini sudah menjadi aktivitas untuk memenuhi kebutuhan setiap orang. 

Jadi siapapun dapat datang berkunjung serta berbelanja, entah itu bisnis Anda besar atau kecil, jika Anda mempromosikan di media internet maka akan ada pelanggan yang memungkinkan untuk membeli.

Waktu Operasional Kapan Saja.

Jika Anda berjualan dengan toko offline maka perlu menentukan jam operasional. Dikarenakan membutuhkan seorang karyawan yang selalu siap untuk menjaga toko. 

Berbeda dengan website toko online, bisnis yang Anda jalankan dapat berjalan dengan tanpa batas waktu, selama 24 jam serta 7 hari berturut-turut. Dan juga berarti seorang pelanggan dapat mengakses, atau bertransaksi kapan pun. 

Perbedaan Website Toko Online dengan Marketplace 

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya bahwa website toko online dengan Marketplace itu berbeda, nah saat ini akan kami jelaskan perbedaan di antara keduanya.

Produk dari toko online yang ingin dijual merupakan produk sendiri yang ditawarkan, dan dijual secara online. Seluruh proses dari jualan tersebut dikelola oleh si pemilik situs website toko online itu sendiri, proses yang dikelola meliputi pengadaan barang, pemasaran atau promosi, pengelola, sampai dengan pengiriman barang. Nah toko online tersebut mendapat keuntungan dari harga produk yang berhasil dijual.

Pemilik dari toko online biasanya memiliki stok produk yang akan dijual di situs web nya. Hal ini dikarenakan toko online memiliki sebuah gudang yang digunakan untuk menyimpan inventaris produknya. 

Marketplace itu diisi oleh para penjual yang menjual berbagai produk, baik itu barang atau jasa. 

Bagi seorang pelanggan yang ingin membeli sesuatu tinggal mencari barang yang diinginkan di Marketplace tersebut, mereka (pelanggan) bebas mencari barang yang ingin dibeli dari penjual yang mana saja.

Untuk Marketplace itu sendiri mendapat keuntungan dari biaya yang digunakan di setiap transaksi yang dilakukan.

Berbeda dengan toko online yang menyediakan barangnya di sebuah gudang. Untuk marketplace itu tidak mempunyai inventaris produk yang ingin dijual di situsnya. Pemilik marketplace hanya berfokus untuk mempromosikan situs web agar menarik dan mendapat lebih banyak pengunjung. 

Jasa Pembuatan Website Toko Online 

Jika Anda belum membuat website toko online, maka perlu sekali Anda membuatnya. Sudah dijelaskan sebelumnya manfaat dari website toko online untuk bisnis Anda. Maka dari itu ayo kembangkan bisnis yang Anda jalankan dengan membuat website toko online.

Kami rekomendasikan PT KOMBAS DIGITAL INTERNASIONAL sebuah tempat untuk order jasa pembuatan website toko online. Yuk kembangkan bisnis Anda dengan cara buat website!

Jasa Pembuatan Website Landing Page Magelang

Jasa Pembuatan Website Landing Page Magelang

Anda pernah ga nih pas lagi asik asiknya buka instagram atau facebook tiba tiba ada iklan? ngeselin banget nggak sih? atau jangan jangan Anda suka ngeliat iklan iklan di instagram atau platform lainnya lalu Anda klik iklan itu?

Lalu pas Anda klik tiba tiba Anda pindah ke halaman lain? maksudnya halaman yang berisi iklan tersebut ya. Apakah Anda pernah sampai memesan sebuah barang atau jasa dari iklan yang ditampilkan tersebut?

Di dalam dunia marketing digital tentu itu sudah tidak asing lagi bagi mereka yang seorang pebisnis. Halaman yang Anda datangi saat mengklik link atau tautan dari iklan tersebut bernama Landing Page.

Apa sih itu landing page?

Landing page adalah sebuah halaman khusus yang ditampilkan setelah audiens mengklik tautan iklan yang ada di berbagai platform, seperti media sosial, email, atau juga website yang saat itu sedang Anda akses.

Landing page ini untuk mengarahkan audiens untuk melakukan sebuah tindakan yang diinginkan oleh si pembuat tautan iklan tersebut. Halaman yang digunakan untuk kebutuhan seorang pebisnis untuk melakukan iklan atau kampanye marketing.

Jadi landing page ini berisi sebuah penjelasan tentang produk yang Anda tawarkan, contohnya mengenai kelebihan, manfaat, dan juga testimoni atau elemen lain yang dapat membuat calon pelanggan percaya dengan produk yang Anda tawarkan sehingga membeli produk Anda.

Untuk Apa Website Landing Page itu?

Landing page itu berfungsi untuk mengajak audiens atau pengunjung website untuk segera membeli produk atau layanan yang kita tawarkan atau bisa juga untuk mengajak audiens untuk melakukan sebuah tindakan yang diinginkan oleh si pemilik landing page itu.

Nah maka dari itu bagi seorang pebisnis landing page adalah sesuatu yang menarik untuk digunakan, namun tidak bisa digunakan secara sembarangan ya!. Dengan hal ini landing page itu mempunyai peran yang cukup besar bagi kelancaran dan kesuksesan dalam bisnis marketing.

Apa sih fungsi dari landing page itu sendiri?

Fungsi Landing Page

  1. Landing Page berguna sebagai sarana promosi yang termasuk bebas dari gangguan
  2. Landing page juga berguna untuk mengumpulkan informasi secara spesifik kepada calon pelanggan
  3. Landing page dapat menjadi memudahkan calon pelanggan dengan sebuah penawaran penawaran utama yang ditampilkan.

Kenapa Harus Ada Website Landing Page?

Sebagai seorang pebisnis website landing page itu sangat penting sekali untuk mengembangkan bisnis yang sedang dijalankan agar tetap berjalan dan tidak akan ketinggalan dan kalah saing oleh pebisnis lain. 

Dengan adanya website akan mendapatkan leads dari calon pelanggan. Apa sih itu leads? 

Leads adalah orang orang yang memiliki atau menunjukan ketertarikan dengan produk dan layanan yang ditawarkan, dan juga berniat untuk membeli produk atau layanan tersebut. 

Mereka (calon pelanggan) biasanya memberikan atau meninggalkan informasi berupa nomor telepon yang dapat dihubungi oleh perusahaan sehingga perusahaan tersebut dapat memberitahukan dan mengirimkan informasi mengenai produk yang ditawarkan.

Seorang pebisnis diharapkan tetap mencari, mengumpulkan, atau juga mendapatkan leads setiap hari agar bisnis yang dijalankan tetap terus berjalan lancar. 

Maka dari itu semakin efektif dan bagus dalam mengurus landing page, maka akan semakin tinggi pula leads yang akan didapatkan.

Apakah Landing Page Termasuk Internet Marketing?

Keberadaan landing page dalam dunia digital marketing sudah semakin dikenal oleh banyak kalangan masyarakat luas dengan perkembangan dunia digital serta pemasaran digital berbasis web.

Apa sih itu internet marketing?

Pengertian dari internet marketing itu sendiri yaitu salah satu strategi marketing yang memanfaatkan media internet untuk promosi, meningkatkan penjualan, serta mempengaruhi konsumen untuk membeli produk atau layanan yang Anda tawarkan.

Jadi internet marketing itu segala sesuatu yang dilakukan oleh seorang pebisnis atau produsen yang digunakan untuk melakukan sebuah pemasaran produk atau layanan berupa iklan atau hal lainnya dengan memanfaatkan media internet.  

Landing page yang sering disebut dengan istilah “halaman arahan” memiliki posisi yang penting dalam meningkatkan prospek pemasaran sebagai salah satu cara yang digunakan untuk menarik konsumen lebih banyak.

Banyak orang yang menggunakan landing page digunakan sebagai metode pemasaran yang dapat meningkatkan leads dan potensi konsumen dari bisnis. Dengan ini berarti semakin banyak landing page dari perusahaan, maka semakin banyak juga pasar digital yang mudah diakses dan dikunjungi oleh calon konsumen. 

Jasa Pembuatan Website Landing Page Magelang

Mau bikin website landing page? PT Kombas Digital Internasional solusinya, PT Kombas Digital Internasional menyediakan jasa pembuatan website landing page dengan desain profesional yang dapat meningkatkan bisnis dan penjualan Anda.

Hanya dengan memesan jasa pembuatan website landing page kepada PT Kombas Digital Internasional kami akan buatkan website sesuai dengan yang Anda inginkan. 

Lalu apa saja sih layanan yang PT Kombas Digital Internasional berikan kepada Anda jika order jasa pembuatan website landing page?

Berikut adalah layanan yang kami berikan jika Anda order jasa pembuatan website landing page

  1. Landing page 1 halaman 
  2. Materi disiapkan klien
  3. Biaya perpanjangan 1.500.000 per tahun di tahun depan
  4. Gratis domain .com/.co.id/.id
  5. Hosting 3 GB
  6. 3 GB RAM, 3 Core Processor
  7. Unlimited bandwith
  8. Build 1 halaman 
  9. SEO friendly, tampilan mobile friendly
  10. Whatsapp chat 
  11. Integrasi dengan sosial media 

 

Yuk segera order jasa pembuatan website landing page di PT Kombas Digital Internasional dengan cara klik disini

Perbedaan E-commerce dan Marketplace

Perbedaan E-commerce dengan Marketplace – Marketplace dan juga e-commerce sering disebut sebagai istilah yang memiliki arti sama padahal tidak demikian. Berikut ini perbedaan dari marketplace dengan ecommerce .

Meskipun marketplace dan e-commerce sama sama platform untuk jual-beli secara online, namun keduanya tetap memiliki beberapa perbedaan.

Anda sebagai seorang pebisnis harus memahami perbedaan dari marketplace dengan e-commerce karena masing-masing dari platform ini memiliki kelebihan serta kekurangannya sendiri untuk dijadikan sebagai tempat jual beli online .

Dengan begitu, anda dapat menentukan platform jual-beli online mana yang akan anda gunakan untuk memulai sebuah bisnis.

Definisi E-commerce 

E-commerce merupakan semua kegiatan penjualan yang dilakukan melalui media elektronik yang lebih banyak terjadi melalui Internet. 

Perkembangan teknologi yang semakin pesat, khususnya pada Internet, sangat mempengaruhi bidang bidang kehidupan salah satunya contohnya yaitu ritel. Proses perdagangan ini pada umumnya dapat dikenal sebagai electronic commerce atau dapat disingkat menjadi e-commerce. 

Istilah e-commerce ini digunakan untuk menggambarkan semua jenis transaksi yang dilakukan melalui media elektronik. Banyak bentuk layanan yang Anda dapatkan dengan memanfaatkan transaksi melalui e-commerce , mulai dari pembayaran tagihan seperti listrik dan air, pembelian tiket transportasi, dan juga layanan perbankan serta investasi. 

Definisi Marketplace 

Marketplace dapat disebut dengan platform yang menyediakan tempat dan juga fasilitas untuk para penjual berkumpul agar dapat menjualkan produknya. Setelah itu, mempromosikan produk yang dijual dan bisa juga dalam bentuk jasa kepada para calon pelanggan. Kegiatan ini dilakukan tanpa adanya bertemu fisik, sebab sudah melalui platform marketplace untuk kegiatan jual beli.

Perusahaan pada bidang marketplace merupakan tempat bertemunya para penjual dan pelanggan. Terdapat transaksi jual beli di dalam marketplace bertujuan agar perusahaan dapat mengambil keuntungan dari proses ini melalui komisi dari setiap penjualan produk.

Konsep marketplace ini sangat mirip dengan konsep pasar tradisional, hanya saja pemilik dari platform marketplace ini tidak memiliki tanggung jawab atas barang yang akan dijual oleh para penjual.

Keuntungan Menggunakan E-commerce dan Marketplace 

Berikut ini keuntungan dari e-commerce : 

Dapat Menghemat Waktu

Penjual produk di toko fisik mengharuskan pemilik usaha untuk mengurus tokonya seperti menjaga toko, hingga menjaga kebersihan tempat usaha. Ini tentunya sangat menguras waktu dan juga tenaga.

Simpan waktu Anda lalu  fokuslah untuk mengembangkan bisnis anda melalui e-commerce. Anda dapat lebih menghemat waktu jika memiliki situs toko online anda sendiri. Toko anda dapat tetap buka selama 24 jam dan pelanggan bisa bertransaksi kapan saja.

Kemudahan Pembayaran dan Catatan Transaksi

Keuntungan lainnya yaitu dapat dirasakan dalam hal pencatatan transaksi yang dilakukan. Inilah salah satu kendala bagi para penjual yaitu catatan jejak transaksi yang masih kurang rapi. Dengan jejak digital semua transaksi tercatat dalam sistem e-commerce sehingga mudah untuk dikelola.

Memberikan Perbandingan Harga

Biasanya dalam e-commerce juga terdapat fasilitas untuk perbandingan harga, sehingga para pelanggan dapat memperoleh harga terbaik untuk jenis produk yang sama. Sekarang ini juga telah banyak tersedia situs yang dapat menampilkan harga produk dari berbagai platform marketplace. Hal ini dapat memudahkan bagi Anda untuk menentukan strategi penetapan harga produk.

Beberapa keuntungan ketika anda berjualan melalui marketplace yaitu :

Lebih Mudah Dalam Mengelolanya 

 Anda akan jauh lebih mudah mengelola marketplace untuk menjual berbagai produk jika dibandingkan dengan yang lainnya. Tidak hanya itu, platform marketplace juga sangat mudah digunakan bagi calon pelanggan yang ingin membeli sebuah produk karena marketplace sudah dibuat dengan user friendly.

Potensi Pasar yang lebih Luas

Saat Anda menggunakan marketplace, maka Anda juga akan memiliki potensi market penjualan lebih luas dengan calon pelanggan yang banyak. Produk yang anda jual akan lebih mudah ditemukan oleh pelanggan jika anda menggunakan platform marketplace.

Lebih meyakinkan bagi pembeli untuk melakukan order

Pembeli akan lebih yakin dengan adanya penjual yang menjual produk produk mereka melalui platform marketplace.

5 Perbedaan E-commerce dengan Marketplace 

Istilah ecommerce dan juga marketplace seolah terdengar sama. Namun, sebenarnya keduanya memiliki perbedaan. Berikut ini beberapa perbedaan antara e-commerce dengan marketplace :

Biaya

E-commerce: pada awal mengeluarkan uang, tetapi dalam bentuk investasi jangka panjang. 

Marketplace: gratis tetapi jika ingin menikmati fitur premium perlu mengeluarkan uang.

Tingkat Kesulitan Pembuatan

E-commerce: apabila sudah terbiasa mengoperasikan website proses pembuatan situs website cukup mudah dan juga cepat.

Marketplace: dapat melalui aplikasi dan melakukan pendaftaran serta dapat langsung digunakan untuk berjualan.

Jenis Barang

E-commerce: platform ini sangat cocok bagi barang barang bermerek ataupun brand awareness yang tinggi.

Marketplace: berbentuk barang umum seperti aksesoris yang dapat dibeli dalam jumlah besar.

Nah, itulah beberapa perbedaan dari e-commerce dengan marketplace yang dapat membantu anda ketika berjualan.

Dari artikel diatas telah dijelaskan apa itu e-commerce dan Marketplace, keuntungan menggunakan e-commerce dan Marketplace serta perbedaan keduanya..

Jika kalian sudah membuat akun pada marketplace tetapi tidak punya waktu untuk mengelolanya yuk order aja jasa pengelolaan marketplace PT Kombas Digital Internasional. 

PT Kombas Digital Internasional menyediakan jasa pengelolaan marketplace bagi anda yang memiliki bisnis penjualan produk baik produk milik sendiri, reseller, maupun dropshipper. 

Jasa pengelolaan marketplace sendiri merupakan layanan yang diberikan kepada pengusaha atau penjual produk yang memiliki marketplace untuk media promosinya namun belum dikelola dengan baik. 

Jasa pengelolaan marketplace sangat bermanfaat bagi para pengusaha yang  ingin mengelola situs marketplace tetapi masih sibuk dengan pekerjaannya di luar ruangan. Jasa pengelolaan Marketplace ini dapat menjadi solusi bagi anda dalam mengelola situs marketplace anda sendiri.

Dengan bonus foto produk untuk produk yang dikirim ke alamat kantor PT Kombas Digital Internasional. yuk buruan pesan jasa kami.

Untuk informasi yang lebih lengkap bisa hubungi kami dan website kami.

Cara Mengunduh Video TikTok

Cara Mengunduh Video TikTok – TikTok merupakan salah satu di antara media sosial yang populer serta cukup banyak digunakan oleh masyarakat di dunia.

TikTok dapat diartikan sebagai sebuah platform yang memungkinkan bagi pengguna untuk membuat, mengedit, serta mengunggah beragam video pendek dengan dukungan dari filter dan juga  musik.

Dengan menggunakan aplikasi TikTok ini, pengguna dapat membuat video berdurasi pendek yang unik dan menarik secara cepat serta cukup mudah untuk dibagikan. 

Tetapi, video yang didownload langsung dari aplikasi TikTok memiliki watermark sehingga dapat merusak estetika dan juga keindahan dari video tersebut. Apalagi jika karya tersebut ingin anda publikasikan ulang kepada khalayak umum.

Anda tidak perlu khawatir akan hal itu, ada solusi yang dapat mengatasi permasalahan ini agar konten video yang berhasil anda download bersih tanpa adanya watermark.

Berikut ini selengkapnya mengenai cara download konten video TikTok tanpa adanya watermark dengan mudah dan juga gratis.

Sekilas Tentang TikTok?

TikTok adalah aplikasi untuk berbagi video yang memiliki durasi pendek. Sekarang ini anda hanya dapat membagikan konten video pada TikTok dengan durasi maksimal 3 menit pada setiap videonya.

Konten video yang ada di TikTok biasanya menampilkan berbagai jenis topik. Mulai dari konten memasak, menari, hiburan serta yang lainnya.

Pada era sekarang ini TikTok menjadi salah satu platform media sosial yang terpopuler di dunia.

Cara Mengunduh Audio Pada TikTok 

Savefrom.net adalah salah satu website yang cukup populer untuk mendownload video maupun lagu dari YouTube dan juga media sosial yang lainnya. Pengguna dapat mendownload baik lagu maupun video yang resolusinya telah sesuai dengan yang anda inginkan.

Bahkan pengguna juga dapat dengan mudah untuk mengunduh lagu (MP3) dari sebuah link video. Hal ini dapat anda manfaatkan untuk download sound yang ada di TikTok. Berikut ini cara download sound TikTok menggunakan website Savefrom.net.

  1. Buka terlebih dahulu aplikasi TikTok dari handphone dan login menggunakan akun yang sudah terdaftar 
  2. Kemudian carilah video yang soundnya ingin anda download 
  3. Kemudian klik bagikan serta pilih salin link untuk mendapatkan link dari video TikTok yang diinginkan 
  4. Lalu beralihlah menuju browser kemudian masuk ke dalam website Savefrom.net yaitu www.savefrom.net
  5. Tempel link pada kolom yang telah disediakan
  6. Kemudian klik download serta pilih format MP3

Cara Mengunduh Video TikTok 

Tiktok adalah sebuah platform digital yang dapat digunakan untuk mendownload video yang berdurasi sekitar 15-60 detik. Video tersebut dapat berupa musik maupun konten video yang menarik lainnya.

Pada aplikasi TikTok telah memiliki fitur download ataupun save video. Yang nantinya konten video tersebut akan tersimpan pada galeri handphone anda.

Anda dapat melihat kembali video itu tanpa harus membuka aplikasi TikTok. cara ini tentunya juga dapat menghemat data seluler anda.

Berikut ini langkah langkah mendownload video TikTok dari handphone anda:

  1. Buka terlebih dahulu aplikasi TikTok.
  2. Lalu cari dan pilih video yang anda ingin anda download.
  3. Kemudian pilih ikon “Share”.
  4. Pilih “Save Video”.
  5. Selanjutnya tunggu untuk beberapa detik sampai unduhan video selesai.
  6. Setelah proses selesai video pun tersimpan secara otomatis pada galeri handphone anda.

Selain Melalui menu “Share”, anda juga dapat menggunakan cara yang lain. Yaitu dengan cara ketuk dan tahan video yang anda inginkan selama beberapa detik. Kemudian, pilih “Save Video”. Nah, video yang anda inginkan pun akan secara otomatis tersimpan pada galeri handphone.

Video yang anda download akan memiliki watermark akun TikTok dari video tersebut. Untuk sebagian pengguna TikTok mungkin akan sedikit terganggu dengan tampilan watermark tersebut.

Tujuan dari adanya watermark pada video tersebut yaitu sebagai bentuk menghargai dan juga hak cipta seorang konten kreator agar dapat mencegah pengguna lain yang mengklaim hasil karyanya. Tetapi jika anda ingin mendownload video tanpa watermark, anda dapat mengikuti cara di bawah ini.

Cara Mengunduh Video TikTok tanpa Watermark 

Berikut cara mendownload video TikTok tanpa adanya watermark. Cara download video TikTok tanpa adanya Watermark dengan menggunakan aplikasi Snaptik :

  1. Unduh terlebih dahulu aplikasi Snaptik dari App Store atau Google Play pada handphone anda.
  2. Kemudian buka aplikasi tersebut dan masuklah dengan menggunakan akun Facebook atau Google anda.
  3. Selanjutnya cari video TikTok yang ingin Anda unduh, baik dengan menggunakan nama pengguna ataupun dengan tagar.
  4. Buka video yang anda inginkan, lalu klik tombol “Unduh”.
  5. Video tersebut akan secara otomatis disimpan ke handphone anda tanpa watermark!

Selain menggunakan aplikasi anda juga  dapat mendownload video dengan menggunakan sebuah website. Berikut cara mendownload sebuah Video TikTok tanpa adanya watermark melalui log pencarian Google pada Snaptik

  1. Langkah pertama salin link video TikTok yang ingin anda download.
  2. Kemudian keluarlah dari aplikasi TikTok laku buka Google
  3. Ketik “snaptik” pada log pencarian Google 
  4. Kemudian tekan pranala Snaptik
  5. Klik “Tempel tautan TikTok di sini”
  6. Kemudian paste link yang sudah anda salin sebelumnya 
  7. Klik “Download”
  8. Selanjutnya tunggu sebentar dan anda kemudian akan dialihkan menuju ke ruang download video
  9. Setelah selesai loading, klik “Download”.

Nah, itulah cara mendownload video dari TikTok tanpa watermark untuk anda. 

Dari artikel diatas pastinya kalian sudah paham mengenai cara mendownload video TikTok tanpa watermark.

PT Kombas Digital Internasional telah menyediakan jasa pengelolaan TikTok untuk Anda yang sudah ataupun belum memiliki akun TikTok yang ingin dikembangkan tetapi tidak sempat untuk mengelola TikTok tersebut.

Dengan tim yang sudah berpengalaman serta mampu untuk mengelola akun anda dengan baik serta menarik sehingga akan ada banyak klien yang tertarik dengan produk atau jasa yang Anda tawarkan. 

Keuntungan yang akan anda dapatkan saat memakai jasa dari kami yaitu Anda akan memiliki desain cover yang rapi, memiliki Konten video yang menarik, serta dapat mengoptimasi aplikasi tiktok.

Anda dapat order jasa kami dengan cara menghubungi kami ataupun web kami.